Hari Ini, Rossi Manjakan Fans Surabaya di DBL Arena

Minggu, 28 Februari 2010 ·
Valentino Rossi akan menyapa penggemarnya di Surabaya pagi ini. Pembalap utama tim Fiat Yamaha itu akan ''memanjakan" penggemar di Kota Pahlawan ini di DBL Arena, Jalan Ahmad Yani, hingga sore.

''Puncak acara Meet and Greet bersama Rossi diwarnai pemasangan stiker Semakin di Depan. Nanti moto itu juga dipasang di baju balap tim dan dinding paddock tim di semua sirkuit balapan musim ini,'' tutur Agung Mundi, marketing manager PT Surya Timur Sakti Jatim, dealer utama Yamaha di Jatim.

Ya, stiker yang berisi tagline Yamaha akan ditempel di motor yang ditunggangi juara bertahan MotoGP Valentino Rossi dan rekannya, Jorge Lorenzo. Lebih istimewa lagi, Rossi memasang stiker itu di hadapan ribuan penggemar di Surabaya hari ini.

Pagi ini Rossi mengawali aktivitas dengan jumpa media di Hotel JW Marriott. Acara tersebut berlangsung tertutup sejak pukul 09.30 WIB. Acara dilanjutkan dengan wawancara eksklusif di lokasi yang sama. Ada tiga media yang mendapat kesempatan eksklusif tersebut, dan Jawa Pos adalah satu-satunya harian yang meraih kesempatan itu.

Pihak Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI) mengundang empat ribu orang untuk hadir di acara Meet and Greet itu. Mereka berasal dari kalangan pelajar, dealer Yamaha di seluruh Jawa Timur, beberapa klub motor dan konsumen Yamaha. ''Dari pihak konsumen Yamaha, ada dua kategori. Pemenang undian dan konsumen yang dipilih oleh Yamaha,'' kata Stephen Sayogo, president director Sayogo Enterprise, organizer acara tersebut.

Acara Meet and Greet diawali dengan perkenalan pembalap berjuluk The Doctor itu kepada seluruh hadirin. Selanjutnya, para undangan mendapatkan hiburan dari presenter Tamara Geraldine, penyanyi Shanty, dan bintang iklan lokal Yamaha, Komeng. Yang tak bisa dilewatkan para penggemar yang terpilih adalah foto bersama Rossi.

Stephen menambahkan, timnya sudah sangat siap menyambut kedatangan Rossi hingga nanti mengawal Rossi meninggalkan tanah air melalui Jakarta. Keamanan sang superstar menjadi fokus mereka hingga akhir acara.

''Seluruh personel keamanan sudah kami siapkan. Setelah acara di Surabaya selesai, dia ke Jakarta untuk penerbangan menuju Dubai (Uni Emirat Arab). Dia masih ada kegiatan bersama timnya. Itu menunjukkan betapa ketatnya jadwal yang dilalui Rossi, meski tak ada jadwal balapan,'' tambah Stephen.

Sementara itu, panitia juga telah menyelesaikan persiapan akhir di DBL Arena. ''Kami siapkan panggung besar 20 x 8 meter dengan bentuk huruf T, supaya Rossi bisa berjalan-jalan mendekati para penggemar. Motor Yamaha YZR-M1 juga telah kami siapkan di panggung,'' lanjutnya.

Pemasangan tagline Yamaha itu dilakukan Rossi di Hotel Aston, Medan, kemarin. Namun, penempelan jargon Semakin di Depan dilakukan pada jaket miliknya. Pembalap berusia 31 tahun itu mengaku bangga mendapat tagline khas dari PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (
Anda sedang membaca artikel tentang Hari Ini, Rossi Manjakan Fans Surabaya di DBL Arena dan anda bisa menemukan artikel Hari Ini, Rossi Manjakan Fans Surabaya di DBL Arena ini dengan url http://anandanurhadi.blogspot.com/2010/02/hari-ini-rossi-manjakan-fans-surabaya.html,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Hari Ini, Rossi Manjakan Fans Surabaya di DBL Arena ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link Hari Ini, Rossi Manjakan Fans Surabaya di DBL Arena sumbernya.
| More

0 comments:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Powered By Blogger

Pengikut

Laman

 

SKY DASHBOARD | Copyright © 2009 - Blogger Template Designed By BLOGGER DASHBOARD